Hai
Bangsawan Tua ..... Hari Natal dan tahun baru segera tiba, tanggal merah pun
juga semakin dekat. Kedua hal tersebut menandakan waktu untuk pulang kampung
akan sedikit lebih panjang. Dan benar ternyata lima hari waktu yang cukup lama
untuk berada dikampung halaman.
Jam
dinding menunjukan pukul 6 pagi, hal pertama yang terlintas dipikiran saat itu
yaitu kampung halaman. Hal ini wajar karena sudah 3 minggu tidak pulang kampung
dan harus berada jauh dari orang terdekat. Jam 7 pagi saya bersiap – siap untuk
pulang ke Kediri.
Pagi
ini tanggal 24 Desember 2014, saya bersiap – siap untuk pulang ke kampung
halaman. Segala barang yang tidak begitu diperlukan wajib untuk dibawa pulang.
Sebelum
berangkat, memeriksa kondisi kendaraan hukumnya wajib. Karena kendaraan adalah
alat utama untuk bisa mencapai kampung halaman hehehe. Dan ternyata jarum
bensin menunjukan E L
Saya
mampir dulu di POM bensin landungsari Kota Malang. Setelah bensin full saya
melanjutkan perjalanan pulang.
Dalam
perjalanan pulang saya hanya beristirahat satu kali di POM bensin Ngantang
Kabupaten Malang. Di POM tersebut kita dapat melepas penat dengan beristirahat
dimushola atau ditempat duduk yang disediakan.
Setelah
dirasa cukup, saya melanjutkan dengan jarak 120KM Malang – Kediri bisa
ditempung 2.5 – 3 jam saja
Terimakasih Sudah Datang di Blog Ini, Tunggu Saya Datang di Blog Anda ^_^