Powered by Blogger.

5 Widget paling Populer

Hai para Bangsawan Tua .... Sebuah blog yang proposional adalah blog yang mudah dan gampang diakses oleh para pengunjung setianya. Tampilan blog proposional juga sederhana yang penting bisa menyampaikan tujuan dari blog itu sendiri. Dalam artikel saya kali ini saya akan membahas tentang Lima Widget paling Populer.

Apa sih Widget itu ? Widget adalah aplikasi kecil yang menunjang kinerja dari blog. Widget yang disediakan oleh blogger ada banyak tapi dari sekian banyak widget tersebut hanya lima yang paling penting untuk menunjang kinerja blog secara maksimal.

Sebenarnya kita tidak salah untuk memasang widget – widget yang variasi tapi jika kita terlalu banyak memasang widget yang beranekaragam tersebut akan membuat blog kita lelet dan hal tersebut sangat merugikan kita, karena jika blog kita lelet maka akan menurunkan visittor kita. Langsung saja saya bahas Lima Widget paling Populer

·        Populer Post
Populer post adalah widget yang berfungsi untuk menunjukan artikel – artikel yang sedang ramai dibicarakan. Kenapa widget ini wajib dipasang ? selain widget ini yang sederhana widget ini juga dapat menjadi acuan trending topic dalam blog tersebut.



·        Kotak Pencarian
Kotak pencarian ini berguna untuk mencari artikel yang ada diblog yang kita kelola. Kotak pencarian ini fungsinya sama dengan google Search tapi bedanya kotak pencarian diblog hanya bisa menampilkan artikel diblog itu saja.



·        Label
Kenapa label ini penting dipasang ? karena label ini bisa menunjukan kepada pengunjung dari kategori artikel dalam blog. Contohnya dalam blog saya ini, saya sudah membuat label Blog, Bebas, Bisnis label itu hanya membahas mengenai hal itu saja.



·        About Me
About me atau profil si admin, halaman about me dalam google berupa akun pribadi Google Plus yang mengelola blog. Widget ini juga penting untuk dipasang karena pengunjung dapat melihat profil admin secara lengkap dan dapat memberikan kritik atau saran langsung kepada adminya.



·        Blog Archive
Blog Archive ini sangat penting untuk ditampilan, blog archive ini berfungsi sebagai peta situs blog karena dapat menunjukan aritikel – artikel yang sudah dibuat dari awal pembuatan sampai akhir.


Terimakasih Sudah Datang di Blog Ini, Tunggu Saya Datang di Blog Anda ^_^

Copyright © 2013. Bangsawan Tua - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger